Angka-angka tersebut memberi kesempatan kepada Perdana Menteri Rishi Sunak untuk mengatakan bahwa tekanan biaya hidup mulai berkurang, dengan upah berjalan jauh melampaui tingkat inflasi. Pemerintah Konservatif mengharapkan "faktor feel-good (perasaan baik)" ekonomi menjelang pemilihan umum pada 4 Juli untuk mempersempit kesenjangannya dengan oposisi Partai Buruh dalam jajak pendapat.
Meskipun angka-angka tersebut menunjukkan pasar tenaga kerja melemah, tetapi hal itu tidak mungkin cukup meyakinkan BOE untuk mulai menurunkan suku bunga pada pertemuan minggu depan. Investor sekarang melihat peluang sekitar 65% untuk penurunan di bulan September dan lebih yakin bahwa suku bunga akan lebih rendah di bulan November.
Komite Kebijakan Moneter (MPC) bank sentral yang beranggotakan sembilan orang telah mulai meletakkan dasar untuk pengurangan biaya pinjaman selama musim panas. Namun, peluang pergerakan bulan ini turun ketika inflasi melebihi perkiraan di Inggris, terutama dalam harga jasa, dan Sunak mengadakan pemilihan umum kejutan pada 4 Juli.
Para penetap suku bunga BOE telah membatalkan semua kemunculan dan pidato publik untuk kampanye pemilu. Hal ini berarti investor hanya mendapatkan sedikit panduan tentang bagaimana pembuat kebijakan menafsirkan data kunci sebelum keputusan mereka berikutnya pada 20 Juni.
Para pejabat sebelumnya mengatakan data upah - terutama di sektor swasta - dan inflasi sektor jasa merupakan indikator utama tentang kekuatan tekanan kenaikan gaji dan harga.
April adalah bulan yang penting, karena kenaikan Upah Minimum Nasional (National Living Wage/NLW) mulai berlaku dan banyak pekerja menerima kenaikan gaji tahunan mereka.
NLW meningkat sebesar 9,8% pada April ini, kenaikan terbesar kedua sejak Inggris menerapkan upah minimum pada 1999. Ekonom juga khawatir apakah kenaikan terbaru ini akan mendorong kenaikan gaji lebih lanjut pada skala pendapatan.
(bbn)