Logo Bloomberg Technoz

Aksi Senyap Prajogo Pangestu Picu Saham BREN Sentuh ARA

Sultan Ibnu Affan
10 June 2024 18:55

Barito Renewables Energy. (Dok. Barito Renewables Energy)
Barito Renewables Energy. (Dok. Barito Renewables Energy)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) sepanjang perdagangan hari ini, Senin (10/6/2024) menghijau usai sebelumnya sempat terbenam di zona merah.

Gerak saham BREN ditengarai akibat tersulut aksi beli oleh pemiliknya, Prajogo Pangestu.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham BREN sempat melemah ke lebel Rp5.500/saham saat pembukaan pagi tadi. Ini merupakan level terendah sepanjang hari ini.

Namun, pada pukul 10.00, saham BREN berbalik arah hingga menyentih Rp6.650/saham. Pergerakan saham BREN kemudian terhenti, karena kenaikan sebesar 100 poin atau setara 9,92% ke level tersebut membuat saham BREN sentuh auto reject atas (ARA).

Masih di hari yang sama, BREN mengumumkan penambahan kepemilikan saham oleh Prajogo Pangestu. "Penambahan ini dilakukan atas 37,85 juta saham," ujar Corporate Secretary BREN Merly dalam keterangan resmi, Senin (10/6/2024).