Adapun total transaksi hari ini mencapai Rp8,9 triliun, dari sejumlah 28,38 miliar saham yang ditransaksikan sepanjang perdagangan. Dengan frekuensi yang terjadi sebanyak 1,06 juta kali.
Berdasarkan data Bloomberg, Macquarie menegaskan rekomendasi Beli saham BBRI dengan rating outperform, dan dengan target harga saham dapat mencapai Rp6.630.
Senada dengan rekomendasi tersebut, Yuanta Investment memberikan rating Buy terhadap saham BBRI dengan target harga saham Rp6.800. Lebih optimis, Trimegah Sekuritas dengan rekomendasi dan target harga saham dapat mencapai Rp7.100.
Adapun konsensus para analis yang dihimpun Bloomberg dengan melibatkan 35 analis menghasilkan target harga saham BBRI di angka Rp6.105 dalam 12 bulan kedepan. Sebanyak 33 analis kompak merekomendasikan Beli untuk saham BBRI, dengan pandangan bullish.
(fad/wep)