Harga untuk komoditas pangan protein hewani seperti daging ayam ras naik Rp1.250 menjadi Rp37.880/kg, telur ayam naik Rp1.190 menjadi Rp30.890/kg, ikan kembung naik Rp610 menjadi Rp37.470/kg, dan ikan tongkol naik Rp2.280 menjadfi Rp33.500/kg.
Sementara itu, beberapa komoditas yang juga naik harganya yaitu gula konsumsi menjadi Rp18.580/kg naik Rp370, minyak goreng kemasan sederhana naik Rp730 menjadi Rp18.570/liter. Lalu tepung terigu curah naik Rp10 menjadi Rp10.360/kg, tepung terigu kemasan non curah naik Rp450 menjadi Rp13.790/kg, dan garam yodium halus Rp11.690/kg naik Rp150.
Di satu sisi, terdapat pula beberapa harga pangan yang turun seperti cabai merah keriting dan cabe rawit merah dengan masing-masing kenaikan Rp2.660 dan Rp1.050 menjadi Rp46.400/kg serta Rp45.680/kg. Minyak goreng curah turun Rp370 menjadi Rp15.440/liter, jagung tk peternak turun Rp190 menjadi Rp5.480/kg, dan ikan bandeng Rp32.050/kg naik Rp890.
(prc/lav)