BPS Ungkap Harga Beras di 60 Kota Masih Naik
Krizia Putri Kinanti
03 April 2023 11:21
Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) menyebut harga beras sudah bergerak turun di beberapa daerah seiring kedatangan musim panen. Namun di daerah-daerah lain, harga kebutuhan pokok ini masih naik.
"Pada Maret lalu Indonesia memasuki panen raya nasional di 10 provinsi dan 66 kabipaten/kota prioritas," sebut Deputi Kepala BPS Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Pudji Ismartini dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Senin (3/4/2023).
Panen, lanjut Pudji, membuat harga beras mulai turun di berbagai kota di Jawa, Sumatera, Kalimantan, hingga Sulawesi. Secara umum, ada 29 kota yang mengalami penurunan harga.
Akan tetapi, tambah Pudji, masih ada 60 kota yang mengalami kenaikan harga beras. Di Kota Palopo dan Luwuk, kenaikan harga mencapai lebih dari 10%.
"Kenaikan harga beras tertinggi tercacat di Luwuk dengan kenaikan sebesar 25,44%. Penurunan terdalam terjadi di Kota Mataram sebesar 8,5%," tutur Pudji.