HPM: Mobil Honda di RI Tak Ada Hubungan dengan Skandal di Jepang
Pramesti Regita Cindy
06 June 2024 13:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Honda Prospect Motor (HPM) memastikan rentetan skandal manipulasi data uji kendaraan terhadap sejumlah perusahaan otomotif di Jepang tidak berdampak terhadap mobil-mobil Honda yang dijual di kawasan Oceania, termasuk Indonesia.
Sales & Marketing and After Sales Director Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy menegaskan isu ketidaksesuaian data pada pengujian kendaraan yang terjadi pada Honda Motor Co di Jepang tidak bersangkutan langsung dengan performa keselamatan kendaraan.
“Isu yang sedang berkembang terkait dengan ketidaksesuaian terhadap peraturan tes sertifikasi di Jepang tidak melibatkan kendaraan Honda yang dijual di Asia dan Oceania yah,” ujarnya saat dihubungi, Kamis (6/6/2024).
Selain itu, dia menegaskan seluruh model yang terdampak isu ini sebagian besar dijual untuk pasar Jepang dan saat ini tidak lagi diproduksi. Namun, dia tidak mendetailkan apa saja model-model yang dimaksud tersebut.
Untuk seluruh kendaraan yang terdampak dari peraturan di Jepang tersebut, lanjutnya, Honda telah melakukan evaluasi teknis dan pengujian kendaraan dan telah memastikan bahwa seluruhnya telah memenuhi standar peraturan yang ditentukan.