Logo Bloomberg Technoz

Emiten Prajogo Pangestu CUAN Putuskan Tak Bagi Dividen

Sultan Ibnu Affan
06 June 2024 08:55

Prajogo Pangestu. (Sumber: Bloomberg)
Prajogo Pangestu. (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) tak membagikan dividen dari hasil laba tahun buku 2023.

Dalam risalah RUPST yang digelar pada Rabu (6/6/2024) kemarin, manajemen CUAN mengatakan laba bersih tahun buku 2023 akan digunakan sebagai laba ditahan.

"Penggunaan laba bersih tahun buku 2023 yang berjumlah Rp238,3 miliar, seluruhnya dicatat sebagai laba yang ditahan untuk membiayai kegiatan usaha perseroan," seperti dikutip dari keterangan resmi CUAN, Kamis (6/6/2024).

Manajemen juga mengungkapkan RUPST CUAN turut menyampaikan penggunaan dana penawaran umum atau Initial Public Offering (IPO) yang sebesar Rp 371,8 miliar.

Secara rinci, dana IPO tersebut digunakan untuk biaya penawaran umum sebesar Rp7,9 miliar, setoran modal ke entitas anak usaha PT Tamtama Perkasa sebesar Rp218,5 miliar.