IHSG dan Rupiah Ditutup Menguat, Tersulut Optimisme The Fed
Muhammad Julian Fadli
04 June 2024 17:45
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat. Bahkan penguatannya nyaris 1%, dan menjadi yang terbaik di Asia. Menyusul penguatan nilai tukar mata uang Indonesia di pasar spot.
Pada Selasa (4/6/2024), IHSG menutup hari di posisi 7.099,31. Melonjak 0,90% dibandingkan penutupan perdagangan kemarin.
Sejumlah saham yang menjadi top gainers hari ini antara lain PT Zyrexindo Mandiri Buana Tbk (ZYRX) yang melonjak 34,7%, PT Krom Bank Indonesia Tbk (BBSI) melesat 24,8%, dan PT Indo Boga Sukses Tbk (IBOS) melejit 9,58%.
Sedangkan yang menjadi top losers di antaranya adalah PT Maja Agung Latexindo Tbk (SURI) yang anjlok 16,5%, PT Sona Topas Tourism Industry Tbk (SONA) jatuh 10,9%, dan PT Inocycle Technology Group Tbk (INOV) ambruk 10,1%.
IHSG menjadi sedikit dari Bursa Asia yang mampu menguat. Selain IHSG, indeks lain yang finish di jalur hijau adalah KLCI (Malaysia) dengan kenaikan 1,17%, CSI 300 (China) menghijau 0,75%, Shenzhen Comp. (China) terapresiasi 0,45%, Shanghai Composite (China) meninggi 0,41%, dan Hang Seng (Hong Kong) menanjak 0,22%,