Logo Bloomberg Technoz

Kekurangan Personel, Militer Australia Rekrut Warga Negara Asing

News
04 June 2024 11:40

Ilustrasi bendera Australia. (Brendon Thorne/Bloomberg)
Ilustrasi bendera Australia. (Brendon Thorne/Bloomberg)

Michael Heath - Bloomberg News

Bloomberg, Militer Australia sedang melonggarkan kriteria perekrutan untuk memungkinkan warga negara non-Australia bergabung dengan pasukan tentaranya, dan membantu mengatasi kekurangan personel dalam angkatan pertahanan.

Kebijakan ini, yang pertama kali diumumkan dalam Strategi Pertahanan Nasional yang dirilis pada bulan April, akan membuat militer merelaksasi persyaratan kelayakan untuk memungkinkan penduduk tetap yang telah tinggal di Australia selama 12 bulan untuk mendaftar, demikian disampaikan dalam pernyataan pada Selasa (04/06/2024).

Mulai Juli, warga Selandia Baru yang tinggal di Australia dapat mengajukan lamaran untuk bergabung dengan Angkatan Pertahanan Australia (Australian Defence Force/ADF). Mulai Januari 2025, penduduk tetap dari Inggris, Amerika Serikat, Kanada, dan negara-negara Pasifik juga bisa ikut mendaftar.

“Mengatasi kurangnya perekrutan pertahanan dari pemerintahan sebelumnya membutuhkan inovasi – kami bersikap berani untuk mengembangkan Angkatan Pertahanan Australia,” kata Matt Keogh, Menteri Personel Pertahanan, dalam pernyataannya.