Penyebab Besi Proyek Jatuh di Lintasan MRT Jakarta
Mis Fransiska Dewi
31 May 2024 05:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero), kontraktor pembangunan Gedung Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung menjabarkan awal mula kejadian jatuhnya material besi miliknya di jalur MRT Jakarta.
Adjib Al Hakim, EVP Sekretaris Perusahaan Hutama Karya menjelaskan bahwa insiden bermula dari induksi elektromagnetik saat kereta MRT Jakarta tengah melintas. Hal ini berbarengan dengan tower crane tengah melakukan kegiatan pengangkatan material besi.
"Induksi tersebut mengakibatkan crane mati mendadak, sehingga material besi yang sedang diangkat terjatuh miring, dan masuk ke dalam rel MRT mengikuti arus induksi" jelas Adjib. Lantas, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (30/5/2024) malam.
Sesaat kejadian MRT Jakarta memutuskan untuk menghentikan operasional kereta sementara. Pada pukul 20.05 WIB proses evakuasi besi material tuntas, terbagi dalam empat tahapan. Untuk kebijakan pengoperasian kembali masih menunggu pihak MRT Jakarta, ucap Adjib.
Demi terulangnya kejadian, perusahaan janji melakukan evaluasi dan peningkatan prosedur keselamatan kerja pada dekat jalur MRT, peninjauan ulang jarak aman pengangkatan material yang melibatkan ahli elektromagnetik. Langkah preventif terakhir dimaksudkan untuk memastikan keselamatan operasional.