Logo Bloomberg Technoz

India Lebih Favorit

Namun, ketika ditanya apakah pasar saham China akan mengungguli India, Mobius menjawab, "tidak untuk tahun ini." India adalah pasar favoritnya dan ia tetap "sangat optimis," meskipun ia memperingatkan bahwa saham-saham tersebut telah naik banyak dan ada kemungkinan koreksi. Indeks MSCI India naik hampir 10% year-to-date (sepanjang tahun ini).

Mobius menyukai perusahaan perangkat keras teknologi di China, termasuk yang disebut perusahaan "fabless" yang mengerjakan perangkat lunak untuk chip, dan pembuat kendaraan listrik China, yang beberapa di antaranya, menurutnya, "lebih unggul dari Tesla." Dia memperkirakan saham Taiwan akan terus berkinerja baik, dan tetap optimis terhadap Taiwan Semiconductor Manufacturing Co.

Dia menganggap saham A yang terdaftar di dalam negeri (onshore) lebih menarik daripada saham H yang diperdagangkan di Hong Kong, mengingat "pasar Shanghai memiliki eksposur yang lebih mendalam terhadap China itu sendiri."

Mobius berencana meluncurkan dana pasar berkembang baru pada September, dengan investasi minimum US$500.000. Dana tersebut akan terdiri dari 30 saham secara global dan menargetkan individu dengan kekayaan bersih tinggi.

(bbn)

No more pages