Bukan 1 Juta Barel, Lifting Minyak 2030 Kini Ditarget 869Rb BOPD
Dovana Hasiana
30 May 2024 10:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memproyeksikan produksi siap jual atau lifting minyak pada 2030 hanya bertengger pada level 869.000 barel per hari atau barrel of oil per day (bopd).
Dengan kata lain, proyeksi tersebut resmi meleset dari target lifting 1 juta bopd yang sebelumnya ditetapkan pada 2030.
Selain minyak, lifting gas dalam skenario tinggi diproyeksikan pada level 10,44 juta standar kubik per kaki (mmscfd) pada 2030. Sementara itu, dalam skenario menengah, diproyeksikan sebesar 9,66 mmscfd.
“Saya pegang data dari Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Migas [SKK Migas] bahwa betul kalau target 2030 1 juta bopd. Ini sekarang tidak keluar angkanya mundur pasca-2030,” ujar Plt Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM Dadan Kusdiana dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VII DPR, Rabu (29/5/2024).
Dalam paparannya, Dadan menjelaskan bahwa tren lifting migas diproyeksikan mengalami tren peningkatan pasca-2025. Perinciannya adalah: