Logo Bloomberg Technoz

Bitcoin Tutup Bulan Mei di Zona Hijau, Pertama Kali dalam 3 Tahun

Muhammad Julian Fadli
28 May 2024 18:20

Ilustrasi Bitcoin. (dok: Bloomberg)
Ilustrasi Bitcoin. (dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pasar aset kripto memasuki pekan paling pamungkas di Mei 2024 dengan tengah menetap di zona merah. Termasuk harga Bitcoin yang melemah 1,16% dengan bergerak menuju level US$67.942 atau Rp1,09 miliar per koin. Rentang perdagangan terjadi di harga US$67.400–US$69.500.

Mengutip data CoinMarketcap, Selasa (28/5/2024), top 10 market caps aset kripto kompak di zona merah. Adapun paling jatuh laju pergerakannya terjadi pada Cardano ADA mencapai 1,91% dalam 24 jam, secara sepekan juga melemah 9,22% pada harga US$0,4559.

Pada posisi kedua, BNB Koin yang mencatatkan pelemahan 1,21% dalam 24 jam menjadi US$597,71 dalam sepekan terdepresiasi mencapai 3,79%.

Saat tulisan ini dibuat, Bitcoin tengah parkir pada level US$67.942 dengan melaju di zona merah dalam 24 jam, drop 1,16%. Kapitalisasi pasar Bitcoin juga kembali turun ke kisaran US$1,33 triliun.

Riset analis Ajaib Kripto Panji Yudha memaparkan, meski Bitcoin tengah melemah, Bitcoin masih terlihat melonjak dengan kenaikan di kisaran 14% sejak 1 Mei. “Sehingga Bitcoin potensi menutup Mei dengan (Tren) Bullish, pertama kali dalam tiga tahun,” mengutip riset yang diterbitkan, Selasa (28/5/2024).

Perdagangan Bitcoin pada Mei 2024 (Bloomberg)