Logo Bloomberg Technoz

Selain terungkapnya fakta bahwa terdapat pemberian kue dan bunga meja kepada Nayunda, pada persidangan senin kemarin juga menghadirkan keluarga terdakwa SYL, salah satunya adalah istri SYL, Ayunsri Harahap.

Sebelumnya, terdapat fakta yang disampaikan saksi pada persidangan tersebut bahwa terdapat uang hasil pemerasan yang digunakan oleh istri SYL untuk pembelian kosmetik perawatan kecantikan.

Namun, hal tersebut dibantah oleh Ayunsri.

Keluarga terdakwa eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) menjadi saksi di Pengadilan Tipikor, Senin (27/5/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

"Apakah saudara punya dokter khusus kecantikan? Skincare? Sering? Ada dokter untuk perawatan kecantikan? tanya Majelis Hakim Rianto Adam Pontoh.

"Ada, tapi itu dokternya Kementan. Iya," jawab Ayunsri.

Penggunaan uang hasil pemerasan yang dilakukan oleh SYL untuk pembelian kosmetik perawatan kecantikan dibantah Ayunsri dikarenakan ia merasa di umurnya saat ini tidak cocok untuk menggunakan perawatan seperti itu.

"Dalam umur sekian yang mulia, maaf, apa masih cocok skincare? Umur saya sudah tua," tambahnya.

Umrah Tapi Terpaksa

Pada persidangan tersebut, Majelis Hakim Rianto Adam Pontoh memastikan perjalanan umrah bersama yang dilakukan oleh keluarga SYL bersama sejumlah pejabat di Kementan yang menggunakan uang hasil pemerasan kepada sejumlah direktorat di Kementan.

Anak Laki-laki tersangka SYL, Kemal Redindo mengaku mengikuti perjalanan umrah bersama tersebut. Kemal Redindo, atau kerap disapa Dindo, mengakui ia memang mengikuti perjalanan tersebut, namun ia mengatakan bahwa ia beserta keluarganya dipaksa oleh SYL dan eks Sekjen Kementan, Kasdi Subagyono, yang juga tersangka pada kasus tersebut.

"Awalnya kami nggak mau ikut yang mulia, cuma Pak Sekjen sama Bapak telepon, bahwa 'ayo kita umrah' kami terpaksa ikut," ungkap Dindo.

Keluarga terdakwa eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) menjadi saksi di Pengadilan Tipikor, Senin (27/5/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Dindo mengakui ia mengikuti perjalanan umrah bersama tersebut dengan istri, dua anak, serta satu pengasuh. Dindo juga mengatakan perjalanan umrah bersama yang diikuti oleh keluarganya secara penuh biaya ditanggung oleh SYL, yang merupakan bapak dari Dindo.

"Saudara tidak mengeluarkan uang secara pribadi ya?" tanya Hakim Pontoh.

"Tidak" jawab Dindo.

(fik/ain)

No more pages