Logo Bloomberg Technoz

Oleh karenanya kata Sandiaga agar ekonomi lebih kuat harus mendorong konsumsi rumah tangga melalui kegiatan pariwisata ekonomi dan kreatif.

"Karena di sisi satu mendapatkan tambahan limpahan ekonomi dari kegiatan pariwisata yang sekarang penyumbang kedua pendapatan negara, atau penerimaan negara tapi kan juga bisa kita lihat bentuk insentif apa agar produktivitas mereka tetap terjaga itu yang harus dudukan dan kita lihat," jelas Sandiaga.

Sejumlah kalangan pengusaha meminta kebijakan libur cuti bersama dikurangi atau dihapuskan agar produktivitas mereka tak terganggu.Sepanjang 2024 terdapat 27 hari libur (libur nasional dan cut bersama).

Dengan adanya polemik ini, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah menegaskan bahwa libur cuti bersama merupakan hasil dari keputusan bersama tiga menteri yakni di antaranya, Menteri Agama, Menteri PAN-RB, dan Menteri Tenaga Kerja.

Namun mengenai para pengusaha protes tersebut, Ida pun tak berkomentar.

Ia mengatakan bahwa kebijakan libur nasional ini bersifat wajib karena biasanya terkait dengan hari raya keagamaan dan ditetapkan sebagai bentuk toleransi antar umat beragama.

(dec/spt)

No more pages