Logo Bloomberg Technoz

Sayap Militer Hamas Lancarkan Serangan Misil Besar ke Tel Aviv

Redaksi
27 May 2024 08:00

Konflik Israel Hamas di wilayah Palestina. (Dok: Bloomberg)
Konflik Israel Hamas di wilayah Palestina. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Brigade Al-Qassam, sayap militer Hamas, kembali meluncurkan roket ke Tel Aviv sebagai balasan atas pembunuhan warga sipil Israel di Jalur Gaza. Setidaknya delapan roket diluncurkan dari Jalur Gaza ke pusat Israel, termasuk Tel Aviv, menurut Aljazeera.

Brigade Al-Qassam menyatakan dalam pernyataan yang disiarkan lewat saluran pesan Telegram pada Minggu (26/5/2024), roket-roket itu diluncurkan sebagai tanggapan atas, "Aksi pembantaian zionis terhadap warga sipil [Palestina]".

Militer Israel, Israel Defence Forces (IDF), mengumumkan bahwa garda pertahanan udara telah berhasil mengintersepsi roket Hamas dari Gaza.

Sebagai tanda peringatan serangan roket, sirine berbunyi keras di setidaknya 30 titik di wilayah pendudukan Israel, termasuk Tel Aviv.

IDF mengatakan roket itu diluncurkan dari Rafah, yang terletak di Gaza selatan, sekitar 100 km dari Tel Aviv.