Jika jadi Ketum PDIP, Gaya Politik Puan Disebut Mirip Ayahnya
Mis Fransiska Dewi
24 May 2024 21:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Megawati Soekarnoputri memberikan sinyal akan menyerahkan kursi ketua umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) kepada puterinya, Puan Maharani. Sejumlah pengamat pun menilai ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) tersebut cocok untuk melanjutkan kepemimpinan ibunya di PDIP.
Meski demikian, Peneliti Senior Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Lili Romli berpendapat, PDIP akan menjadi berbeda ketika dipimpin Puan Maharani. Dia menilai, gaya politik Puan sebenarnya jauh dari Megawati. Puan justru disebut memiliki gaya politik yang lebih mirip dengan ayahnya, Taufik Keimas.
“Saya melihat gaya kepemimpinan tidak sama seperti ibunya. Puan nampaknya akan sama dengan gaya kepemimpinan ayahnya, Taufik Kiemas, lebih akomodatif,” kata Lili saat dihubungi, Jumat (24/5/2024).
Selain Puan, menurut dia, ada sejumlah kader PDIP lain yang juga bisa diusung sebagai ketua umum baru seperti Eros Djarot, Pramono Anung, dan putra Megawati yakni Prananda Prabowo. Posisi ketua umum ini masih akan tergantung pada sosok Megawati.
“Tentu saja ada kritik, salah satunya tuduhan politik dinasti.”