Logo Bloomberg Technoz

China Akan Borong Kobalt Kongo & RI, Mumpung Harga Lagi Drop

News
24 May 2024 12:15

Tumpukan keping katoda kobalt./Bloomberg- Jasper Juinen
Tumpukan keping katoda kobalt./Bloomberg- Jasper Juinen

Yvonne Yue Li, Alfred Cang, dan Jack Farchy - Bloomberg News

Bloomberg, China sedang bersiap untuk memecahkan rekor volume pembelian kobalt dunia, di tengah misi negara tersebut untuk memperkuat cadangannya tahun ini. Apalagi, harga mineral logam bahan baku baterai itu sedang mendekati level terendah sejak 2019.

Badan Pangan dan Cadangan Strategis Nasional China – yang mengawasi stok komoditas resmi negara tersebut – sedang bersiap untuk membeli sekitar 15.000 ton kobalt olahan, menurut orang yang mengetahui masalah tersebut, yang menolak disebutkan namanya.

Pembelian dapat dimulai pada bulan depan dan harga tender diperkirakan antara 200.000 yuan dan 220.000 yuan per ton, kata sumber tersebut. Itu setara dengan sekitar US$12,5 hingga US$13,8 per pon.

Pembelian kobalt dunia oleh China./dok. Bloomberg


Administrasi Pangan dan Cadangan Strategis Nasional China tidak menanggapi permintaan komentar dari Bloomberg melalui faksimile. Rencana pembelian dilaporkan sebelumnya oleh Reuters.