Logo Bloomberg Technoz

Bulan lalu, lanjut Perry, BI membuat skenario bahwa suku bunga acuan di Amerika Serikat (AS) atau Federal Funds Rate turun sekali tahun ini. Bahkan ada kemungkinan tidak turun sama sekali.

"Jadi respons kamu adalah kalau Fed Funds Rate tidak turun tahun ini, sehingga kami preemtif, forward looking, sehingga bisa lebih awal dimitigasi. Sekarang indikasinya itu lebih baik, terkonfirmasi bahwa Fed Funds Rate kemungkinannya turun sekali," jelas Perry.

Oleh karena itu, tambah Perry, kenaikan BI Rate bulan lalu sudah cukup untuk menarik aliran modal asing dan membuat nilai tukar rupiah stabil dan memastikan inflasi tetap dalam sasaran 2,5 plus minus 1%.

(aji)

No more pages