Cara Cek Hasil Tes Online Tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024
Redaksi
22 May 2024 09:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Hari ini adalah jadwal pengumuman hasil tes online tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 (RBB 2024), usai peserta lolos fase pendaftaran administratif. RBB 2024 diselenggarakan oleh Kementerian BUMN bersama dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI).
Pada fase awal diketahui rekrutmen bersama BUMN dimulai dengan pendaftara pada 23 Maret hingga 1 April lalu. Lolos tahap ini artinya Anda bisa mengikuti tes online tahap 1.
Tes online ini meliputi sejumlah jenis ujian materi seperti tes kompetensi dasar (TKD), tes AKHLAK, dan wawasan kebangsaan SMA/Sederajat: tes kompetensi dasar (TKD) dan wawasan kebangsaan.
Cara tahu cek hasil tes online tahap I RBB BUMN 2024:
- Para peserta dapat mengakses laman resmi RBB FHCI BUMN 2024 yang beralamat di rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id
- Masuk atau login akun yang telah didaftarkan sebelumnya, dengan menggunakan email dan password yang sesuai
- Setelah masuk dashboard akun, klik pada tombol yang bertuliskan 'Lamaran Saya' yang memuat seluruh tahapan rekrutmen sesuai lamaran yang diminati peserta.
- Jika peserta dinyatakan lolos, maka akan muncul keterangan 'lolos' berwarna hijau. Jika tidak, maka akan muncul keterangan 'tidak lolos' berwarna merah.
Jika peserta lolos, maka peserta akan memulai tahapan Rekrutmen Bersama BUMN 2024 selanjutnya, sesuai dengan ketentuan RBB FHCI BUMN 2024.
Berikut Jadwal dan Tahapan Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2024.
- 23 Maret-1 April 2024: Pendaftaran dan seleksi administrasi
- April 2024: Pengumuman registrasi online
- 27 April-4 Mei 2024: Tes online1 D-3, D-4, S-1, dan S-2: tes kompetensi dasar (TKD), tes AKHLAK, dan wawasan kebangsaan SMA/sederajat: tes kompetensi dasar (TKD) dan wawasan kebangsaan.
- 22 Mei 2024: Pengumuman tes online 1
- 25-27 Mei 2024: Tes online2: D-3, D-4, S-1, dan S-2: tes bahasa Inggris dan learning agility SMA/sederajat: tes AKHLAK dan learning agility
- Juni 2024: Pengumuman tes online 2
- 11-30 Juni 2024: Tes seleksi di BUMN
- Hasil pengumuman dari proses tahap seleksi akhir akan disampaikan pada Juli.