Logo Bloomberg Technoz

Boeing 777 dibuat untuk menjadi pengganti Boeing 747, namun lebih efisien. Edisi 777 yang terbesar adalah 777-300 dan dengan jarak terjauh adalah 777-200LR. Emirates yang merupakan maskapai nasional UEA adalah operator terbesar pesawat Boeing 777.

Boeing 777 mulai terbang tahun 1995 dengan United Airlines. Seri kedua adalah Boeing 777-200ER dan masuk masa service pada tahun 1997, dikirim pertama kali untuk British Airways. 

Edisi ketiga adalah Boeing 777-300 yang berbadan besar, dibuat pertama kali tahun 1998 kepada maskapai Cathay Pacific Airways. 

Sebuah pesawat Boeing 777-9 mendarat di Boeing Field di Seattle, Washington, AS./Bloomberg-David Ryder

Edisi -300 dapat membawa 550 orang penumpang, karena perancangan 777-300 bertujuan untuk menggantikan Boeing 747-100 dan 747-200.

Boeing 777-300 merupakan pesawat terbesar untuk kategori pesawat komersial mesin ganda. Dan untuk Boeing 777-300ER (Extended Range), mesinnya, General Electric GE90-115B memiliki diameter yang sedikit lebih besar daripada diameter kabin Boeing 737 dan mesin ini merupakan mesin pesawat dengan gaya dorong terkuat di dunia.

(spt)

No more pages