Pabrik Pupuk Kaltim di Papua Barat Ditargetkan Selesai Pada 2027
Tara Marchelin
30 March 2023 12:25
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Pupuk Kaltim (Persero) (PKT) akan membangun pabrik urea di Fakfak, Papua Barat, dengan kapasitas produksi sebesar 1,15 juta ton urea dan 825 ribu ton amoniak. Pabrik tersebut direncanakan rampung pada semester kedua pada 2027.
“Pupuk Kaltim diberi amanat oleh Pak Presiden Jokowi untuk membangun pabrik pupuk urea di Papua Barat. Ini merupakan proyek strategis nasional atau PSN,” kata Direktur Utama PKT, Rahmad Pribadi, dalam konferensi pers pada Rabu (29/3/2023).
Pada 2022, kinerja produksi Pupuk Kaltim mencapai 5,99 juta ton yang terdiri dari 2,7 juta ton amoniak, 3 juta ton urea, dan 251 ribu NPK.
Rahmad mengungkapkan Papua Barat dipilih karena ketersediaan bahan baku, termasuk pasokan gas yang melimpah. Ia mengatakan pabrik tersebut diproyeksikan dapat memenuhi kebutuhan pupuk urea dalam negeri sebesar hampir 80% dengan estimasi kebutuhan pupuk urea pada 2030 berkisar antara 6 juta ton hingga 7 juta ton.
Selain itu, pabrik urea tersebut dapat meningkatkan peringkat badan usaha milik negara (BUMN) tersebut sebagai produsen amoniak di Asia Pasifik; dari peringkat 3 menjadi peringkat 2. Peringkat Pupuk Kaltim sebagai produsen urea juga akan naik dari peringkat 6 menjadi peringkat 4 se-Asia Pasifik.