Rencana IPO Pupuk Kaltim Tinggal Tunggu Arahan Pemerintah
Tara Marchelin
29 March 2023 20:47
Bloomberg Technoz, Jakarta - Direktur Utama PT Pupuk Kaltim (Persero) (PKT), Rahmad Pribadi, mengungkapkan, perusahaannya masih menunggu arahan pemerintah sebelum menjalankan rencana penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO). Saat ini, Pupuk Kaltim sedang melakukan persiapan, baik dari sisi administratif maupun kinerja.
“Kita menunggu arahan dari pemerintah. Tugas kita adalah mempersiapkan, tidak hanya langkah-langkah administratif IPO tapi menjaga kinerja keuangan,” kata Rahmad saat ditemui wartawan pada Rabu (29/3/2023).
Rahmad mengatakan, IPO memang bisa menjadi sumber pendanaan bagi badan usaha milik negara tersebut. Akan tetapi, dia mengklaim, IPO bukan satu-satunya pilihan. Menurut dia, perusahaan plat merah tersebut pun memiliki kinerja keuangan yang baik.
“Jadi, kita punya opsi yang banyak. Nanti kita lihat bagaimana strategi pemerintah untuk pendanaan pengengembangan industri pupuk,” kata dia.
Sebelumnya, Pupuk Kaltim memang dikabarkan akan melepaskan hingga 20% saham melalui IPO untuk mengincar dana sebesar US$ 500 juta.