Libur Perdagangan Saham akan Tambah Sehari Selama Lebaran
Tara Marchelin
29 March 2023 16:19
Bloomberg Technoz, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) akan mengikuti perubahan arahan libur cuti bersama Lebaran 2023 yang ditetapkan oleh pemerintah.
Sebelumnya, pemerintah merevisi Surat Keputusan Bersama (SKB) yang mengatur cuti bersama Lebaran 2023. Jadwal libur cuti bersama yang sebelumnya tanggal 21, 24, 25, 26 April 2023 diubah menjadi tanggal 19, 20, 21, 24, 25 April 2023.
“Pada dasarnya kami akan sejalan dengan SKB dari pemerintah,” ungkap Direktur Perdagangan BEI, Irvan Susandy, saat dihubungi Bloomberg Technoz, Rabu (29/3/2023).
Lebih lanjut, Irvan mengungkapkan pihaknya akan segera mengeluarkan pengumuman Bursa terkait hal ini. Namun, Ia tidak merinci kapan tepatnya pengumuman tersebut akan dikeluarkan.
“SKB 3 menterinya baru keluar. Kita akan segera keluarkan pengumuman bursa. Segera ya,” kata Irvan. Direktur Utama BEI Iman Rachman juga berjanji akan segera mengupdate pengumumn resmi terkait libur perdagangan saham. "Akan dikeluarkan pengumuman," jawab Iman kepada Bloomberg Technoz.