Indonesia Tak Masuk Tur Konser Olivia Rodrigo, Ini Kata Sandiaga
Dinda Decembria
14 May 2024 09:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno mengaku tak perlu khawatir soal musisi Olivia Rodrigo melewatkan Indonesia dalam jadwal konser tur di Asia.
"Tidak perlu dikhawatirkan," kata Sandiaga dalam acara virtual Weekly Brief Sandi Uno.
Jauh dari kabar tersebut, Sandiaga pun sudah melakukan usaha agar Indonesia tak mudah ditinggal oleh musisi internasional. Ia pun optimistis Indonesia masih dilirik musisi internasional lainnya lewat event Java Jazz 2024 yang sebentar lagi akan digelar.
"Doa saya setelah waktu itu Taylor, doa saya berikanlah expose pariwisata besar, alhamdulillah dapet kabar pemusik akan tampil di Indonesia, meski memang Olivia belum menentukan di Indonesia,"ucapnya.
"Tapi kita punya wisatawan mancanegara yang akan melihat festival yang kita miliki sendiri seperti HammerSonnic Festival, dalam waktu dekat Java Jazz, akan ada artis mancanegara. Jadi jangan Indonesia tidak akan ketinggalan, kita terus perbaiki ekosistem,"optimisnya.