ASI Diolah Jadi Bubuk Banyak Tuai Kritik, Berapa Harganya?
Dinda Decembria
12 May 2024 13:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Air Susu Ibu (ASI) yang diubah menjadi bubuk dan dijadikan produk banyak menuai kritik dari media sosial hingga ahli gizi.
Sebenarnya berapa harga untuk mengolah ASI menjadi sebuah produk bubuk?
Dalam video Tiktok milik konten kreator Natasha Surya. Ia bercerita mengenai pengalaman pertamanya mengirimkan ASI Perah froozen dalam cooler dengan jumlah 1 liter ke Milk's Journey dan membocorkan harga per liternya dan ukurannya.
"Ini biayanya dalam proses freeze-dried, Mini (1liter) Rp750 ribu, Small (2 liter) Rp1,5 juta, Medium (3 liter ) Rp1,875 juta, Large (4 Liter) Rp2,25 juta," kata Natasha dalam akun Tiktok.
Dikritik ahli gizi
Ahli gizi, Dr. dr Tan Shot Yen, M.Hum menegaskan bahwa ASI bukan seperti susu pada konten yang menunjukkan hasil produk dari ASI bubuk.
"Namun ASI adalah cairan hidup yang setiap saat berubah. Setiap waktu merupakan komposisi dinamis antara kebutuhan bayi dan sinyal ibu yang merespons," kata dr. Tan dalam akun Instagram pribadinya.