Logo Bloomberg Technoz

"Tapi ada bonding di situ. Ada komitmen di situ. Ada pembelajaran bagi ibu dan anak dalam setiap saat proses bayi menyusu. Payudara ibu jangan pernah dilecehkan jadi industri ASI. Hargai yg Tuhan beri, cari makna terdalamnya. Buat jadi seorang IBU," ujarnya.

Ia pun mengingatkan agar para ibu tak hanya sekadar ikut-ikutan dengan kehadiran teknologi yang dapat mengubah ASI menjadi bubuk. "Saya angkat ini cuma buat edukasi kalian saja agar tidak sekedar ikut-ikutan dan terpana dengan teknologi," tegasnya.

Apa Saja Keunggulan ASI?

Dalan unggahan Instagram pribadinya, Dr. dr Tan Shot Yen, M.Hum menjelaskan keunggulan ASI sehingga bermanfaat pada perkembangan dan pertumbuhan bagi bayi.

  • Imunomodulator : Membantu perkembangan sistem kekebalan tubuh.
  • Enzim Pencernaan: Membantu bayi mencerna lemak sehingga bisa diserap dengan baik.
  • Faktor pertumbuhan (Epidermal & Saraf ): Mendorong pertumbuhan sel saluran cerna, saluran pernapasan dan sel saraf.

- Faktor perlindungan

Laktoferlin, Antibodi, Lisozhlm, Oligosakarida.

  • Membantu peningkatan zat besi.
  • Melindungi bayi dari bakteri dan virus.
  • Kandungan penangkal infeksi yang penting.
  • Mencegah bakteri menempel di usus bayi.

- Vitamin B12 & Faktor Pengikat Folat

Membantu meningkatkan penyerapan zat besi.

- Natrium

Kadar natrium dalam ASI mudah dicerna dan sesuai dengan kemampuan fungsi organ tubuh bayi.

- Kalori

Kalori ASI memberikan cukup energi untuk pertumbuhan bayi.

- Karbohidrat

Karbohidrat ASI mengandung lebih banyak dan laktosa yang baik untuk perkembangan otak.

- Protein dan Lemak

Protein dan lemak ASI mengandung asam lemak esensial, lebih mudah dicerna bayi.

- DHA dan RA

DHA & RA dalam ASI bermanfaat untuk perkembangan otak dan mata bayi sedangkan dalam susu formula tidak ada manfaat tersebut.

ASI Beku-kering jadi tuai kritik

Awal perbincangan ASI dijadikan bubuk produk bermula cerita dari konten kreator TikTok Natasha Surya.

Ia membagikan pengalamannya ketika mengubah ASI menjadi bubuk. Dalam video tersebut Natasha mengirim ASI Perah froozen dalam cooler dengan jumlah 1 liter ke Milk's Journey.

Selang tak lama, ASIP frozen itu kemudian dikembalikan dalam bentuk box. Isi box tersebut terdapat 20 kemasan ASIP yang sudah dijadikan bubuk. Berat kemasan berisi 5 gram.

"Kalau dicairkan sama dengan 40-45 ml ASI," jelasnya.

Kemudian Natasha menjelaskan ASIP menjadi cair menjadi bubuk tak bisa dilakukan secara mandiri dan dibuat di rumah. Hal itu perlu memerlukan mesin khusus untuk proses pengeringan pembekuan dari bongkahan ASIP beku menjadi serbuk.

"Freeze drying ini mungkin lebih lumrah di luar negeri. Tekstur susu bubuk ASIP lebih kasar dari susu formula pada umumnya. Dan ASIP bubuk lebih cepat dilarutkan daripada susu formula," ungkapnya. 

"Warnanya mirip dengan ASIP frozen. Untuk rasanya sama persis kayak ASI," imbuhnya. 

Natasha juga menyebut kadaluwarsa dari ASIP bubuk tersebut bisa bertahan hingga 3 tahun dan bisa ditambah dengan campuran makanan atau minuman.

Selain itu, ia juga menunjukkan harga pembuatan ASIP ke bubuk. Untuk ukuran 1 liter Rp750 ribu hingga paling mahal ukuran 4 liter Rp2.250.000.

(dec/spt)

No more pages