Logo Bloomberg Technoz

"Kalau jumlah pemudik itu banyak ke Jawa tapi kalau pertumbuhannya banyak ke Sumatra," tuturnya.

Tujuan dari Jalan Tol Japek II Selatan ini difungsionalkan adalah sebagai pengurai kepadatan lalu lintas pada Jalan Tol Japek Utama.

Sebagai informasi, Jalan Tol Jakarta – Cikampek II Selatan membentang sepanjang 64 kilometer (km) dengan biaya investasi sebesar Rp 14,69 Triliun dengan masa konsesi 35 tahun.

Pembangunan jalan tol ini terbagi dalam 3 (tiga) seksi yakni seksi 1 Jatiasih - Setu sepanjang 9,3 km, seksi 2 Setu - Taman Mekar sepanjang 24,85 km, dan seksi 3 Taman Mekar - Sadang sepanjang 27,85 km. Secara konstruksi, jalan tol ini akan memiliki 7 (tujuh) buah Gerbang Tol (GT) yaitu, GT Jati Asih, GT Bantar Gebang, GT Setu, GT Sukaragam, GT Taman Mekar, GT Kutanegara, dan GT Sadang. 

(krz/evs)

No more pages