Logo Bloomberg Technoz

Di Atas Ekspektasi, Ekonomi RI Kuartal I Tumbuh 5,11%

Sultan Ibnu Affan
06 May 2024 11:09

Ilustrasi Bendera Indonesia (Sumber: Dimas Ardian/Bloomberg)
Ilustrasi Bendera Indonesia (Sumber: Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan data pertumbuhan ekonomi kuartal I-2024. Ekonomi Tanah Air tumbuh lebih tinggi ketimbang kuartal sebelumnya.

Pada Senin (6/5/2024), Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti mengumumkan Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia tumbuh 5,11% pada kuartal I-2024 dibandingkan periode yang sama tahun lalu (year-on-year/yoy). Lebih tinggi dibandingkan kuartal IV-2023 yang tumbuh 5,04% yoy.

Konsensus pasar yang dihimpun Bloomberg memperkirakan ekonomi Indonesia tumbuh 5,09% yoy pada kuartal I-2024.

Dibandingkan kuartal sebelumnya (quarter-to-quarter/qtq), PDB Ibu Pertiwi tumbuh -0,89%.

"IMF meramalkan ekonomi global tetap tumbuh stabil. Ekonomi negara berkembang akan lebih tinggi dibandingkan glboal meski melambat," kata Amalia dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta.