CASN 2024 Dibuka, Kuota Fresh Graduate Capai 600 Ribu
Mis Fransiska Dewi
04 May 2024 16:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) menyatakan, pemerintah akan melanjutkan progres seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) hingga 1,28 juta formasi. Sementara komposisi bagi lulusan baru mencapai 600 ribu lowongan.
Menteri PAN RB Abdullah Azwar Anas mengungkapkan, Kemenpan dan RB telah menetapkan formasi untuk rekrutmen CASN 2024 sebanyak 1,28 juta formasi yang terdiri dari 75 kementerian dan lembaga sebanyak 427.850 formasi serta 524 pemerintah daerah sebanyak 862.174 formasi.
Adapun jumlah 1,28 juta formasi itu untuk memenuhi kebutuhan ASN secara nasional sebanyak 2,3 juta orang yang akan dilakukan secara bertahap.
"Kami ingin menyampaikan progres dan ini ditunggu oleh banyak masyarakat termasuk Fresh Graduate karena di dalam kebijakan tahun ini selain menyelesaikan Non ASN yang tersisa 1,8 juta termasuk di dalamnya Ex THK yang nanti akan dituntaskan ini juga ada Fresh Graduate kurang lebih 600 ribu orang," kata Anas dikutip Sabtu (4/5/2024).
Anas mengungkapkan bahwa proses seleksi CASN tahun 2024 ini berbeda dengan tahun sebelumnya yakni lantaran formasi tahun ini diserahkan kepada kementerian/lembaga masing-masing yang memerlukan CASN.