Rupiah Perkasa Pagi Ini, Sentuh Rp16.076/US$
Tim Riset Bloomberg Technoz
03 May 2024 09:14
Bloomberg Technoz, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika mengawali perdagangan hari ini, Jumat (3/5/2024), dengan penguatan meyakinkan semakin mendekati Rp16.000/US$, sejalan dengan tren kenaikan nilai valuta Asia pagi ini.
Rupiah spot dibuka naik dan sempat menyentuh Rp16.076/US$ dan saat ini bergerak stabil menguat 0,6% di kisaran Rp16.089/US$. Mata uang Indonesia pagi ini menjadi valuta Asia dengan penguatan terbesar kedua di belakang won Korea yang menguat 0,82%.
Mata uang Asia lain juga ikut terungkit naik nilainya di belakang rupiah, yaitu ringgit Malaysia yang naik 0,45%, dolar Taiwan 0,37%, peso Filipina naik 0,24% juga dolar Singapura dan yuan offshore masing-masing 0,2% dan 0,23%. Hanya yuan China (domestik) dan rupee India yang sejauh ini masih melemah terhadap dolar AS masing-masing terkikis 0,17% dan 0,04%.
Penguatan rupiah terungkit sentimen bullish pasar global jelang rilis data pasar tenaga kerja AS nanti malam. Euforia yang masih tersisa pasca rilis hasil FOMC The Fed yang didahului oleh data lowongan kerja yang semakin turun, menaikkan ekspektasi pelaku pasar akan peluang penurunan bunga acuan The Fed tahun ini lebih dari satu kali. Indeks dolar AS pagi ini tertekan ke 105,21.
Rupiah juga didukung oleh kembalinya aksi beli di pasar surat utang RI setelah sekian lama tertekan di mana yield 10Y pagi ini terpantau turun 7,1657%, dan tenor 5Y di 7,0646%, sedang tenor 2Y bergerak stabil di 7,0843%.