Ratusan Ribu Ikan Mati di Vietnam Akibat Gelombang Panas
Redaksi
02 May 2024 18:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Ratusan ribu ikan mati di sebuah waduk di provinsi Dong Nai, Vietnam selatan. Menurut penduduk setempat, gelombang panas dan pengelolaan waduk menjadi penyebabnya.
"Semua ikan di waduk Song May mati karena kekurangan air," kata seorang penduduk lokal di distrik Trang Bom, yang mengidentifikasi diri sebagai Nghia, seperti diberitakan Channel News Asia.
Seperti sebagian besar wilayah Asia Tenggara lainnya, di mana sekolah-sekolah terpaksa ditutup lebih awal dan penggunaan listrik melonjak, Vietnam bagian selatan dan tengah terdampak cuaca panas yang dahsyat.
Menurut laporan media lokal, daerah tersebut tidak mengalami hujan selama berminggu-minggu. Air di waduk terlalu rendah bagi mahkluk hidup untuk bertahan hidup.
Menurut Nghia, pengelola waduk sebelumnya telah menyalurkan air di waduk untuk menyelamatkan tanaman di hilir.