Penyebab Turunnya Laba PTBA 31% jadi Rp790 M di Kuartal I-2024
Sultan Ibnu Affan
01 May 2024 18:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) membukukan laba bersih sepanjang kuartal I 2024 sebesar Rp790,9 miliar. Capaian itu anjlok 31,99% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp1,16 triliun.
Turunnya laba periode berjalan yang dapat diatribusikan ke entitas induk juga turut menyebab susutnya laba per saham menjadi Rp69 dari sebelumnya di Rp101.
Berdasarkan laporan keuangan, total pendapatan emiten anggota holding pertambangan BUMN MIND ID itu juga mencatatkan pendapatan sebesar Rp9,40 triliun. Ini juga susut 5,52% dibandingkan torehan kuartal I 2023 yang sebesar Rp9,95 triliun.
Susutnya pendapatan tersebut sejatinya disebabkan oleh penjualan batu bara sebesar 5,53% menjadi Rp9,29 triliun, dari sebelumnya di Rp9,84 triliun.
Total penjualan tersebut berasal dari pihak berelasi yang menyumbang Rp4,76 triliun. Kemudian, pendapatan dari pihak ketiga senilai Rp4,53 triliun. PTBA juga meraup untung dari pendapatan lainnya sebesar Rp112,8 miliar.