Logo Bloomberg Technoz

Efek Naik Harga, Produsen Migas Tak Tergantung Lagi Utang Bank

News
30 April 2024 05:24

Infografis Dampak Harga Minyak Terus Mendaki bagi Indonesia (Bloomberg Technoz/Asfahan)
Infografis Dampak Harga Minyak Terus Mendaki bagi Indonesia (Bloomberg Technoz/Asfahan)

Tim Quinson—Bloomberg News

Bloomberg, Sepanjang tahun lalu, permintaan pinjaman dari perusahaan penghasil bahan bakar fosil turun 6% dari tahun ke tahun dan kemudian turun 1% pada tahun 2022.

Dari perspektif iklim, hal ini mungkin terdengar seperti kabar baik karena penurunan pinjaman bank kepada perusahaan penghasil minyak, gas, dan batu bara, seharusnya berarti lebih sedikit investasi dan lebih sedikit produksi dari waktu ke waktu.

Namun, kenyataannya adalah bahwa perusahaan migas tidak membutuhkan banyak pinjaman karena mereka menghasilkan begitu banyak uang akhir-akhir ini dari bisnis yang mendasarinya, kata Andrew John Stevenson, analis senior di Bloomberg Intelligence.
Tren ini kemungkinan akan terus berlanjut sampai akhir dekade ini, kata dia.

“Industri migas telah mengalami sejumlah boom dan bust selama beberapa dekade terakhir, tetapi untuk saat ini, industri ini tampaknya sedang dilimpahi uang,” kata dia.