Logo Bloomberg Technoz

“Pertemuan dan komitmen ini penting karena Indonesia juga memerlukan banyak terobosan pengetahuan dan teknologi. Kemampuan adaptasi dan inovasi kita juga harus terus ditingkatkan. Detailnya tunggu besok saja,” pungkasnya.

Sebelumnya, Budi Arie menyampaikan bahwa akan ada investasi besar yang dilakukan oleh perusahaan asal Amerika Serikat (AS) tersebut kepada Indonesia.

Menteri Budi juga mengatakan bahwa jumlah besaran yang akan diinvestasikan oleh Microsoft di Indonesia bahkan menyentuh di angka Rp14 triliun. “Lebih," ujar Budi. "Jangan dari saya, biar dari mereka saja [yang menyebut angka].”

Selain angka, Menteri Budi juga belum membagikan informasi tentang proyek apa yang akan disasar oleh raksasa teknologi tersebut di Indonesia. Menurutnya, sebagian besar investasi akan disalurkan kepada pemberdayaan Sumber Daya Manusia (SDM).

(wep)

No more pages