Ini Cara Mendapatkan Kartu Member Khusus Beli Pertalite
Redaksi
29 April 2024 09:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemerintah Kota Batam menerbitkan kartu kendali pembelian Pertalite atau Fuel Card 5.0. Pertamina menegaskan inisiatif ini datang dari pemkot setempat dan dinilai sebagai langkah positif dalam mencegah penyelewengan konsumsi Jenis Bahan Bakar Minyak Khusus Penugasan (JBKP)
Lalu bagaimana cara mendapatkan kartu khusus untuk membeli BBM jenis Pertalite ini?
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam Gustian Riau, mengatakan masyarakat yang ingin memiliki fasilitas Fuel Card 5.0 bisa mendaftarkan diri secara daring atau online.
Pendaftaran telah dibuka mulai Jumat siang, 26 April hingga 31 Juli dengan mengakses situs www.batamfuelcard.id. Masyarakat dapat melakukan permohonan baru dan mengikuti setiap langkahnya.
Jika langkah pendaftaran telah rampung, masyarakat dapat kembali mengakses situs resmi Batam Fuel Card 5.0 dengan menyematkan nama akun dan kata sandi.