Logo Bloomberg Technoz

Mulai Optimistis, Para Ekonom Naikkan Outlook Ekonomi China 2024

News
25 April 2024 07:20

Ilustrasi suhu udara China makin panas. (dok Qilai Shen/Bloomberg)
Ilustrasi suhu udara China makin panas. (dok Qilai Shen/Bloomberg)

Bloomberg News

Bloomberg, Para analis menaikkan proyeksi mereka terhadap pertumbuhan ekonomi China tahun ini, menyusul kinerja yang lebih baik dari perkiraan pada kuartal I-2024. Namun, mereka melihat lebih banyak tanda-tanda Negeri Panda akan kesulitan untuk melepaskan diri dari tekanan deflasi.

Produk domestik bruto (PDB) China kini diproyeksikan meningkat 4,8%, menurut estimasi median dalam survei ekonom Bloomberg. Angka tersebut naik dari perkiraan pada jajak pendapat bulan lalu yang sebesar 4,6%, dan sedikit mendekati target pemerintah yaitu sekitar 5%.

Perkiraan inflasi lebih rendah dibandingkan dengan survei Maret, menunjukkan pelemahan belanja rumah tangga yang bertahan lama setelah jatuhnya properti. Inflasi harga konsumen kini terlihat rata-rata 0,6% pada 2024, turun dari 0,8%. Harga industri diperkirakan turun rata-rata 0,6%, dua kali lipat prediksi Maret.

Pertumbuhan ekonomi China. (Sumber: Bloomberg)


Perekonomian China menikmati awal tahun yang sangat kuat, didukung oleh permintaan luar negeri atas barang-barang manufakturnya dan dorongan Beijing untuk mengembangkan teknologi canggih.