Logo Bloomberg Technoz

Respons BEI Soal Kejatuhan IHSG Imbas Eskalasi Israel-Iran

Sultan Ibnu Affan
19 April 2024 14:15

Logo Bursa Efek Indonesia - IHSG. (Dok Bloomberg)
Logo Bursa Efek Indonesia - IHSG. (Dok Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) menanggapi kejatuhan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Jumat (19/4/2024). Kejatuhan ini bersamaan dengan kabar serangan balik Israel ke Iran.

IHSG pada pukul 11.05 tadi bahkan sempat anjlok 1,75% ke posisi 7.041,11.

"Peningkatan eskalasi antara Israel dan Iran di respon negatif oleh bursa-bursa di kawasan Asia termasuk Indonesia," ujar Direktur Perdagangan dan Pengaturan Anggota Bursa BEI Irvan Susandy, Jumat (19/4/2024).

IHSG memang bukan satu-satunya bursa saham yang melemah. Hampir seluruh bursa Asia mengalami penurunan. Rentang penurunannya berkisar 0,40% hingga 3,31%.

"Artinya, ada beberapa bursa yang turun lebih dalam dari Indonesia seperti Philippines (-1,71%), Vietnam (-1,93%), Thailand (-1,81%) dan Jepang (-2,54%)," jelas Irvan.