Adapun saham-saham teknologi juga jadi pendorong pelemahan IHSG, saham PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) drop 9,78% ke posisi Rp83/saham dan saham PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) juga terjebak di zona merah dengan drop 6,45% ke posisi Rp116/saham.
IHSG jatuh imbas sentimen meningkatnya ketegangan geopolitik di Timur Tengah. Terbaru, Israel dikabarkan melancarkan serangan misil ke Iran kurang dari sepekan setelah serangan roket dan drone Teheran, menurut dua pejabat Amerika Serikat.
Sebuah ledakan terdengar pada Jumat di kota pusat Iran, Isfahan, kantor berita semi-resmi Fars melaporkan, di tengah meningkatnya kekhawatiran akan pembalasan Israel, seperti yang diwartakan Bloomberg News.
Penyebab dan rincian ledakan tersebut tidak diketahui, menurut Fars, namun Isfahan–rumah bagi beberapa pangkalan dan fasilitas militer, diyakini sebagai salah satu dari beberapa tempat peluncuran serangan Iran pada 13 April.
Sistem pertahanan udara Iran telah diaktifkan di beberapa provinsi usai Israel serang wilayah Iran.
Menurut CNN, sistem pertahanan udara Iran telah diaktifkan di beberapa provinsi di negara itu, berita negara IRNA melaporkan pada Jumat dini hari waktu setempat.
Kantor berita milik pemerintah Iran mengatakan itu bahwa Iran telah menembakkan baterai pertahanan udara di beberapa provinsi.
Pada Jumat (19/4/2024), mengutip Aljazeera, televisi Pemerintah Iran melaporkan adanya ledakan di Isfahan.
(fad)