Logo Bloomberg Technoz

Menkopolhukam Sebut RI Peringkat 4 Dunia Kasus Pornografi Anak

Sultan Ibnu Affan
19 April 2024 07:45

Menko Polhukam, Hadi Tjahjanto saat dilantik di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024). (BPMI Setpres/Muchlis Jr)
Menko Polhukam, Hadi Tjahjanto saat dilantik di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024). (BPMI Setpres/Muchlis Jr)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kasus pornografi anak di Indonesia berada di posisi empat secara internasional.  Pada tingkat regional dalam ASEAN, Indonesia bahkan menduduki peringkat kedua.

Hal itu disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Hadi Tjahjanto ketika membahas hasil rapat koordinasi bersama Kementerian dan Lembaga (KL) terkait kasus pornografi anak berbasis secara online.

Peringkat tersebut juga merujuk  data National Center For Missing Exploited Children (NCMEC). Konten kasus pornografi anak Indonesia sebanyak 5,57 juta kasus dalam kurun waktu 4 tahun.

Meski begitu, Hadi meyakini angka tersebut belum sepenuhnya menggambarkan kasus yang sebenarnya terjadi di lapangan.

Pasalnya, berdasarkan laporan statistik dari Kabareskrim Wahyu Widada dan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini yang turut hadir dalam rapat tersebut diklaim masih banyak masyarakat yang enggan melapor meski anaknya menjadi korban pornogafi.