Dapat Untung, Saratoga Investama Jual Semua Saham PRAY
Elisa Valenta
24 March 2023 19:43
Bloomberg Technoz, Jakarta - Perusahaan investasi PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) menjual seluruh kepemilikan sahamnya di PT Famon Awal Bros Sedaya Tbk (PRAY), sebuah perusahaan pengelola jaringan rumah sakit Primaya.
Saratoga diketahui telah menjual 425,4 juta saham PRAY pada 27 Februari 2023 lalu. Sebelum transaksi tersebut, Saratoga merupakan pemegang saham kendali dengan porsi kepemilikan saham setara 46,47%.
"Berdasarkan informasi yang kami dapatkan dari Saratoga Investama Sedaya, pelepasan saham tersebut dilakukan untuk mendapatkan keuntungan dari investasi yang SRTG sudah lakukan di perseroan," kata Direktur Primaya Leona Agustine Karnali dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) dikutip Jumat (24/3/2023). Leona tidak memberi penjelasan perihal nilai penjualan transaksi saham PRAY milik SRTG tersebut.
Dalam keterangan tertulisnya dijelaskan bahwa PT Famon Obor Maju, PT Awal Bros Citra Batam, PT Sehat Abadi Cemerlang, dan Yos Effendi Susanto juga melakukan divestasi saham Primaya pada 27 Februari 2023.
Leona di awal Maret menjelaskan Yos Efendi Susanto menjual 259 juta saham PRAY. Sedangkan PT Sehat Abadi Cemerlang menjual 1,98 miliar saham PRAY. Pelepasan saham keduanya berada pada harga Rp 954/saham. Sedangkan PT Awal Bros Citra Batam menjual 650 juta saham PRAY pada harga Rp 955/saham.