Melesat Rp14.000, Harga Emas Antam Cetak Rekor Baru
Hidayat Setiaji
18 April 2024 09:12
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM) melonjak hari ini. Rekor baru pun tercipta.
Pada Kamis (18/4/2024), emas Antam dibanderol Rp 1.335.000/gram. Melesat Rp 14.000 dibandingkan hari sebelumnya dan lagi-lagi menjadi rekor tertinggi sepanjang masa.
Sementara harga pembelian kembali (buyback) oleh Antam ada di Rp 1.230.000/gram. Bertambah Rp 15.000 dibandingkan kemarin dan juga merupakan rekor tertinggi.
Tren positif harga emas dunia masih menjadi katalis bagi kenaikan harga emas Antam. Dalam sebulan terakhir, harga emas dunia naik nyaris 10%.
Ke depan, prospek harga emas masih cerah. Deutsche Bank dalam risetnya memperkirakan harga emas bisa mencapai rata-rata US$ 2.400/troy ons pada kuartal IV-2024 dan US$ 2.600/troy ons pada kuartal IV-2025.