Logo Bloomberg Technoz

Apple Tambah Developer Academy di RI, Total Investasi Rp1,6 T

Redaksi
17 April 2024 12:17

CEO Apple Tim Cook bersama produk rilisan terbaru Vision pro, mixed realty atau XR. (dok Bloomberg)
CEO Apple Tim Cook bersama produk rilisan terbaru Vision pro, mixed realty atau XR. (dok Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang mengungkapkan Apple Inc. akan menambah investasi pembangunan infrastruktur pendidikan bagi calon pengembang aplikasi atau Apple Developer Academy. Dengan demikian, total investasinya di Indonesia kini mencapai Rp1,6 triliun.

Sebelumnya, perusahaan teknologi asal Amerika Serikat (AS) tersebut telah memiliki tiga Apple Developer Academy di tiga kota berbeda, yakni Surabaya, Batam, dan Tangerang. Total nilai investasi ketiga fasilitas tersebut Rp1,2 triliun.

"Dalam waktu dekat, akan ada tambahan satu Apple Developer Academy yang akan dibangun di Bali," ujar Agus Gumiwang usai menghadiri pertemuan antara CEO Apple Tim Cook dan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (17/4/2024).

Berdasarkan data Kementerian Perindustrian, Indonesia mengimpor 2,8 juta unit ponsel pintar dari luar negeri. 85% di antaranya merupakan produk Apple, dengan nilai impor mencapai US$2 miliar. Menurut agus, data itu menunjukkan bahwa Indonesia merupakan pasar yang strategis bagi Apple. 

Maka itu, menurut Agus, Presiden Jokowi meminta Apple untuk memperluas investasi di Indonesia. "Empat fasilitas ini berdasarkan kesepakatan antara RI dan Apple untuk mereka bisa mendapat nilai (kewajiban pememuha Tingkat Komponen Dalam Negeri) 35%," kata Agus.