Breaking News
IHSG Anjlok Hingga 2,6% ke 7.096 di Tengah Sentimen Iran-Israel
Sultan Ibnu Affan
16 April 2024 09:13
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terpuruk. Lima menit setelah dibuka, IHSG kehilangan 190,86 poin atau setara 2,62% ke level 7.096,02.
IHSG bahkan sempat turun sekitar 2,7% setelah menyentuh level 7.066,57. Ini merupakan level terendah sejak pembukaan pagi ini.
Adapun level tertingginya ada di 7.285,78 usai dibuka melemah di level 7.285,78.
Nilai transaksi sejak pagi ini sebesar Rp2,82 triliun usai 2,07 miliar saham diperdagangkan. Frekuensi yang terjadi sebesar 153.165 kali.
Anjloknya IHSG terjadi di tengah sentimen eskalasi ketegangan di Timur Tengah, usai Iran menyerang Israel. Situasi ini dinilai dapat mempengaruhi perekonomian Indonesia.