Logo Bloomberg Technoz

Sabtu-Minggu Jadi Periode Puncak Arus Balik Kereta Api

Redaksi
14 April 2024 14:10

Penumpang antre memasuki peron kereta api saat arus mudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu (6/4/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Penumpang antre memasuki peron kereta api saat arus mudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu (6/4/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - VP Public Relations PT Kereta Api Indonesia (KAI) Joni Martinus menyatakan selama dua hari, Sabtu kemarin hingga Minggu (14/4/2024) hari ini adalah periode puncak arus balik menggunakan moda angkutan kereta.

Perkiraan penumpang yang kembali ke wilayah Jakarta dan sekitarnya hari ini mencapai 183.805 orang, sedikit lebih rendah dari titik tertingginya, Sabtu kemarin di 193.169 orang.

“Angka ini masih bisa bertambah karena penjualan tiket masih berlangsung,” tulis Joni dalam pernyataan tertulis, dikutip Minggu (14/4/2024).

Secara rata-rata per hari adalah 256 perjalanan Kereta Api dengan total penyediaan kursi sebanyak 150.924. Tingkat ketepatan waktu keberangkatan KA jarak jauh dari KAI mencapai 99,6%. Untuk kedatangan, 93,4%.

Penumpang diminta mengatur waktu datang ke stasiun keberangkatan agar tidak ada risiko ketinggalan kereta. Barang bawaan juga pastikan tidak melebihi 20 kg jika ingin mendapatkan fasilitas bebas bea angkut bagasi.