Logo Bloomberg Technoz

Polisi Belum Tetapkan Tersangka Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Azura Yumna Ramadani Purnama
11 April 2024 18:40

Kecelakaan tunggal KBM Bus Po. Rosalia Indah No. Pol. : AD 7019 OA di Jalan Tol Batang Km 370 A, Kamis (11/4/2024). (SumberHumas Polda Jawa Tengah)
Kecelakaan tunggal KBM Bus Po. Rosalia Indah No. Pol. : AD 7019 OA di Jalan Tol Batang Km 370 A, Kamis (11/4/2024). (SumberHumas Polda Jawa Tengah)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kepolisian masih melakukan pemeriksaan terhadap sopir Bus PO Rosalia Indah yang mengalami kecelakaan di KM 370 A di ruas Tol Batang-Semarang, sehingga hingga saat ini masih belum ada tersangka yang ditetapkan.

Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan mengungkapkan pemeriksaan sopir Bus PO Rosalia Indah tersebut masih berlangsung dan penetapan tersangka baru dapat dilakukan setelah hasil penyelidikan keluar.

“Pemeriksaan masih berlangsung untuk pengemudi juga sudah diperiksa, tapi kita perlu ada hasil penyelidikan nantinya 1x24 jam sudah dapat ditentukan tersangkanya siapa,” kata Aan Saat konferensi pers di Posko Gerbang Tol Cikampek Utama (Cikatama), Kamis (11/4/2024).

Lebih lanjut, ia menyebut bahwa saat dilakukan pemeriksaan sopir Bus itu mengaku kelelahan, sehingga sempat terjadi microsleep yang mengakibatkan Bus yang dikendarainya oleng ke sebelah kiri dan menabrak pinggir jalan.

“Namun keterangan dari sopir ini kelelahan karena dia menyatakan kelelahan sehingga menjelang tempat kejadian perkara (TKP) ini microsleep,” ucapnya.