Sementara itu, ruas Tol Nusa Dua-Ngurah Rai-Benoa dilaporkan terjadi peningkatan volume kendaraan yang melintas menjadi 42.137 kendaraan atau naik 12,7% dibandingkan periode Idulfitri tahun lalu yaitu 37.380 kendaraan.
Dalam kesempatan itu, pihaknya juga mengimbau agar pengguna jalan tol mempersiapkan beberapa perlengkapan sebelum melangsungkan perjalanan mudik. Ia menyebut, baiknya para pengemudi memastikan kendaraan dan kondisi fisiknya dalam keadaan prima.
“Sebelum memasuki jalan tol, pastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima, tetap mematuhi protokol kesehatan, memastikan kecukupan Bahan Bakar Minyak (BBM) dan saldo uang elektronik serta mematuhi rambu-rambu serta arahan petugas di lapangan,” katanya.
Selain itu, ia juga mengingatkan jika pengendara mengalami kelelahan maka terdapat Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) yang bisa dimanfaatkan untuk beristirahat. Beberapa TIP yang tersedia diantaranya:
- Pengguna jalan di ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi, dapat beristirahat di TIP yang berada di KM 65 di kedua arah.
- Pengguna jalan ruas Tol Balikpapan-Samarinda, dapat melepas lelah di TIP yang berada di KM 36 arah Samarinda dan KM 37 arah Balikpapan
- Pengguna jalan ruas Tol Manado-Bitung dapat memanfaatkan TIP yang berada di KM 17 arah Bitung dan KM 3 arah Manado.
“Jika lelah berkendara, segera beristirahat di Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) terdekat dan manfaatkan fasilitas yang tersedia seperti masjid, toilet, tenant makanan dan lain sebagainya,” katanya.
Untuk diketahui, PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 1.564.278 kendaraan meninggalkan wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi (Jabotabek) pada H-7 sampai hari H Lebaran 2024 atau pada 3 April - 10 April 2024.
Marketing and Communication Department Head Jasa Marga Faiza Riani menjelaskan total volume lalu lintas yang meninggalkan wilayah Jabotabek meningkat 45,58% dibandingkan volume normal sebesar 1.074.528 kendaraan.
Jika dibandingkan periode Lebaran tahun lalu, maka total volume kendaraan tahun ini lebih tinggi 0,82%, dari tahun 2023 sebanyak 1.551.602 kendaraan.
(azr/ain)