Logo Bloomberg Technoz

Prediksi The Fed, Hingga Akhir 2023 Ekonomi AS Bakal Drop Dalam

News
24 March 2023 08:40

Ketua The Fed Jerome Powell (Sumber: Bloomberg)
Ketua The Fed Jerome Powell (Sumber: Bloomberg)

Matthew Boesler - Bloomberg News

Bloomberg, Gubernur bank sentral Amerika Serikat (AS) atau The Federal Reserve (The Fed) Jerome Powell dan rekan-rekannya memperkirakan penurunan tajam dalam aktivitas ekonomi hingga sisa tahun 2023. Perkiraan tersebut tampak dari proyeksi ekonomi terbaru The Fed yang dipublikasikan pekan ini.

Angka-angka menunjukkan mereka memperkirakan pertumbuhan ekonomi AS 0,4% tahun ini, turun dari tingkat pertumbuhan 0,5% yang mereka tulis pada Desember.

Sumber: Bloomberg

Pada bulan Januari, pelacak GDPNow Fed Atlanta memperkirakan produk domestik bruto kuartal pertama AS akan tumbuh 0,7% pada tingkat tahunan. Pada 16 Maret, perkiraan itu meningkat menjadi 3,2%.

Pembuat kebijakan bank sentral tidak merilis proyeksi resmi untuk pertumbuhan triwulanan. Namun, proyeksi baru tersebut menyiratkan pejabat The Fed melihat lintasan penurunan yang lebih tajam untuk kuartal kedua hingga keempat.