Logo Bloomberg Technoz

Pemudik Melonjak, Omzet Industri Mamin Ikut Menanjak Saat Lebaran

Pramesti Regita Cindy
10 April 2024 11:00

Berbelanja Kebutuhan Makanan di Minimarket (Iya Forbes/Bloomberg)
Berbelanja Kebutuhan Makanan di Minimarket (Iya Forbes/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta – Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia (Gapmmi) optimistis momentum Lebaran 2024 bakal membuahkan omzet yang lebih baik bagi industri makanan-minuman (mamin) dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Hal ini didasari oleh optimisme perkiraan lonjakan pemudik yang melakukan perjalan balik kampung.

"Tahun ini Kemenhub [Kementerian Perhubungan] memperkirakan [pemudik] mencapai 197 juta [orang]. Dengan pemudik yang makin, banyak tentunya makin dibutuhkan produk makanan dan minuman yang akan menjadi baik bekal pemudik maupun oleh-oleh," kata Ketua Umum Gapmmi Adhi S Lukman ketika dihubungi Bloomberg Technoz.

Walau demikian, dia belum dapat mengungkapkan dengan persis berapa kenaikan omzet yang dibidik oleh pelaku industri mamin dari momentum Lebaran tahun ini.

Adhi menambahkan potensi kenaikan omzet industri mamin pada Lebaran kali ini juga didasari oleh perkembangan kinerja sektor tersebut pada 2023, yang tumbuh sebesar 4,7% secara year on year (yoy).