Logo Bloomberg Technoz

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit yang ikut bersama Budi Karya melakukan pemantauan arus mudik 2024, menambahkan, manajemen arus lalu lintas terpantau berjalan baik.

“Terjadi peningkatan kecepatan untuk pencapaian mulai dari start sampai dengan Jawa Tengah, yang biasanya 8 jam kalau ini menjadi 6,7 jam,” jelas dia, berkaca pada perjalana di KM 50 hingga KM 414 Tol Trans Jawa.

Sementara situasi hari ini, sejak Selasa pagi arus berangsur normal hingga kebijakan one way dihentikan.  Kakorlantas Polri  Irjen Pol Aan Suhanan mengungkapkan penurunan laju kendaraan telah terpantau sejak pukul 06.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB.

“Data-data dari beberapa traffic counting yang ada, kita dari jam 6,7,8,9 (pagi) itu berturut-turut lalu lintas yang berasal dari Jabodetabek,” jelas dia. “Kita akan normalkan kembali dua arah dari KM 414 Tol Kalikangkung sampai ke KM 72 Tol Cipali.”

(dov/wep)

No more pages